Babinsa Koramil 0824/02 Arjasa Pendampingan Posyandu, Dukung BIAN

    Babinsa Koramil 0824/02 Arjasa Pendampingan Posyandu, Dukung BIAN

    JEMBER - Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) merupakan pos ibu-ibu kader yang melayani monitoring perkembangan anak dan ibu hamil, Babinsa Koramil 0824/02 Arjasa pada Selasa 07/08/2024 melakukan pendampingan kegiatan Posyandu di wilayah desanya masing-masing.

    Dalam mendukung Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN),  beberapa desa di wilayah Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember yang melakukan Posyandu diantarnya Desa Biting, Desa Candijati, Desa Sumberkejayan, Desa Sidomukti, Desa Arjasa, Desa Darsono serta Desa Kemuninglor.

    Danramil 0824/02 Arjasa Kapten Inf I Gede Putu Ariawibawa  saat kami wawancarai menyatakan bahwa seluruh Babinsa hari ini kita turunkan ke lapangan untuk mensukseskan BIAN di desanya masing-masing.

    Imunisasi yang diberikan diantaranya Campak, Rubela, Opv, Ipv, Dpt, Hb dan Hib. Dari data yang masuk untuk hari ini dapat memberikan pelayanan imunisasi kepada 243 anak. Jelas Danramil.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, menyikapi kegiatan jajarannya tersebut,  menyampaikan terima kasih kepada anggota jajaran yang telah menjalankan pendampingan BIAN.

    Ini bagian dari kepedulian kita terhadap kesehatan anak sebagai generasi bangsa, serta sebagai bagian dari tugas TNI dalam mengawal pembangunan sumberdaya manusia yang dilakukan oleh Pemerintah. jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 0824/03 Kalisat Kawal Penyaluran...

    Artikel Berikutnya

    Makoramil 0824/19 Umbulsari Jadi Tempat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Babinsa Koramil 0824/05 Sumberjambe Bersama Warga Kerja Bakti Bangun Drainase, Optimalkan Irigasi dan Mitigasi bencana
    Danramil 0824/16 Tanggul Hadiri Musyawarah Antar Desa, Bahas Laporan Pertanggungjawaban 2024 dan Rencana Pembangunan 2025

    Ikuti Kami